Kamis, 31 Mei 2012

Waroeng Spesial Sambal "SS"

Bermodalkan browsing di tab kesayangan kami, dan memandang keadaan dompet, kami mulai berpikir keras untuk mencari tempat makan murah enak dengan porsi yang memuaskan. Pilihan jatuh pada Special Sambal yang lumayan banyak cabangnya, berhubung kami setiap hari melewati jalan raya bintaro, maka kami memilih untuk menyicipi yang berada di daerah bintaro.
Sampai kami disana, kami langsung disambut dengan pelayannya yang senyum dengan ramah, tempatnya lumayan sepi, dan karena kami datang di jam pulang kerja dan menyambut jam makan malam, satu persatu para tamu mulai berdatangan dan membuat tempat makan itu ramai.


Suasana cukup nyaman ada smoking area dan ada juga yang tidak, disana juga bisa memilih mau duduk di kursi ataupun duduk lesehan, tinggal pilih dimana kita menyantap hidangan lebih nyaman. Karena semua hidangan dibuat baru plus sambel-sambelnya juga di buat baru, makanya cukup memakan waktu, namun waktu yang lumayan lama serasa terbayar dengan hidangan yang datang.



Ikan Bawal Tawar Goreng @7.500
Ikan bawal goreng memang disajikan polos karena memang tempat makan ini menyediakan 27 sambal yang bisa kita pilih. Rasa ikan bawalnya enak, dagingnya lembut dan rasanya yang gurih dan juga manis. Mungkin karena ikan yang disajikan masih fresh terasa dari tektur ikan bawal tersebut. Besar ikannya pantaslah dengan harganya karena ukuran ikan cukup besar.



Ayam Goreng Dada @11.000
Ayam gorengnya datang dengan porsi yang cukup mengejutkkan saya, potongan dada ayam yang besar menurut saya. Memang ada pilihannya, kalau paha ayam beda seribu dengan potongan dada. Rasa ayamnya enak dan gurih, cocok untuk dimakan dengan aneka sambal disana. Bumbu ayam gorengnya biasa saja tapi meresap hingga dalam.


Telor Gobal Gabul @5.000
Telor dadar di dalamnya ada irisan bawang, tomat dan cabe. Telor dadarnya cukup enak warnanya juga menarik dan cukup meningkatkan selera makan.



Pecel @3.500
Sesuai dengan harganya pecel ini tidak terlalu banyak tapi cukup untuk makan berdua. Pecel ini desajikan dengan aneka sayur seperti, kol, kacang panjang dan bayam yang di rebus dan disiram kuah pecel. Namun sayang sepertinya sayurannya over cook sehingga membuat sayurannya sedikit lembek. Jadi kesannya kurang fresh. Tapi disana masi banyak pilihan sayuran yang lain.


Jamur Goreng @4.000
Jamur goreng ini masuk dalam salah satu sajian kesukaan saya, disamping rasanya yang enak dan juga kriuk kriuk tektur jamurnya juga masih terasa tapi tetap kering dan tidak terlalu benyek. Harganya yang murah menjadi pelengkap sajian ini. Jamur goreng ini bisa jadi pilihan buat nyocol di sambel" pilihan kita.


Sambel Terong @4000
Raksasa adalah nama usil dari special sambel, namanya yang unik membuat kita tertarik untuk memesannya. Disajikan sambel dengan terong sesuai namanya. Rasa pedasnya cukup membuat keringat mengucur. Menurut Mr. A ini adalah sambel terpedas yang kita pesan. Dan dia satu satunya sambel yang menggunakan tomat diantara sambel yang kita pesan.


Sambel Rempelo Ati @3000
Rasa pedanya sesuai dengan apa yang saya rasakan dalam hati "kurang ajar", salah satu nama usil di SS. Sambel ini di lihat memang membuat saya jatuh hati karena saya memang suka dengan rempelo ati. Ketika saya mengambil sambel ini dan mencampurnya dengan nasi hangat, buuuussss aroma cabe segar yang pedas membuat saya merinding. Dan benar saja, pedasnya hampir membuat saya menangis.



 Bawang Lombok Ijo @1.500
Hantu kiper di berikan SS untuk sambel ijo ini. Menurut saya sambel inilah yang paling gak banget. Rasa dan aroma bawangnya terlalu tajam sehingga aroma dan rasa dari sambel ijo ini pun gak terasa sama sekali.



Sambel Belut @4.000
Smack down mungkin di berikan SS karena belutnya hancul layaknya di smack down, hahahaaa.. Rasa pedasnya hampir sama dengan sambel kurang ajar, hanya saja sedikit lebih asin karena dicampur dengan belut goreng. 



Juice Coffeemix @5.000
Namanya lucu yaaaa.. Juice coffeemix, mungkin dengan harganya yang terjangkau ini rasanya biasa saja sama seperti coffeemix bungkusan pada umumnya, hanya saja dia diolah dengan juicer, makanya namanya juice coffeemix.


Es Coffeemix @4.000
Memang sama-sama coffeemix hanya saja penyajiannya yang berbeda, untuk rasa juga hanya sedikit berbeda kalau ini sedikit lebih terasa kopinya kalo jus coffeemix lebih manis. Dan untuk harga juga beda tipis, hanya beda seribu.


Aqua botol 600ml dan es batu @2.000 + @5.00
Mungkin biasa saja, hanya saja harganya yang luar biasa yang cukup membuat saya tercengang ! Yang benar saja biasanya dengan 5.000 saja baru dapat mineral botol yang kecil, ini udah dapat es batu pula. hahahahaa.. 

Beneran deh, di tempat makan ini banyak harga yang cukup membuat saya kaget dengan harganya yang murah namun dengan hidangan yang begitu banyak cabe dilihat dengan harga cabe yang kian mahal. Mungkin dia punya kebun cabe sendiri kali ya, hahaha... Tempat makan ini recommend deh buat yang doyan pedas dengan harga yang juga bersahabat dengan dompet.




Waroeng Special Sambal "SS"
Jl. Bintaro Utama Sektor 3
Phone : (021) 7379469 / 08161662138

gerobak es cendol

Sore sore di BSD, saya menemani Mr. A untuk ganti ban di sebuah bengkel langgannya di sektor 1.1. Karena cukup memakan waktu yang lama, pandangan tertuju pada  gerobak berwarna hijau persis di seberang bengkel tersebut. Ternyata disana ada es cendol, enak kali ya minum es cendol sambil nungguin motor yang masi di pretelin ama abang abangnya, hehehe..



Es Cendol @4.000

Es cendolnya sama dengan yang biasanya sih mungkin karena sambil nungguin motor dan berhubung lagi haus jadinya sangat nikmat untuk diminum sore sore. Rasa manis gula merahnya pas, santannya juga gak terlalu cair, dan yang penting cendolnya gak berasa tepung banget dan warna meyakinkan kalo gak pakai pewarna buatan. Dan yang buat lebih menarik lagi dengan goceng masi ada kembaliannyan loh terus sedotannya yang besar, jadinya cendolnya gak bikin mampet waktu diminum.
Disebelah es cendol ini juga ada gado-gado siram khas jawa timur, tahu campur dan nasi rawon. Mungkin bakalan kita coba :) 



Es Cendol
Seberang Bengkel Roda Jaya
BSD City Sektor 1.1 (dekat taman jajan)




Selasa, 29 Mei 2012

nongkrong sore di oenpao bintaro

Sewaktu perjalanan ke jakarta dari BSD, saya dan Mr. A merasa ada yang ganjil, setelah di rasa rasa ternya cacing di perut mulai berdemo. Perut yang setengah lapar membuat kami berfikir secara cepat, tempat manakah yang enak buat nongkrong dengan makanan yang tidak terlalu mengenyangkan. Karena kami sudah berada di daerah bintaro, kami memilih Oenpao sebagai tujuan kami. Sebenarnya tempat ini sudah lama menarik perhatian saya, namnun belum ada waktu yang pas untuk menikmati hidangan Oenpao.
 




 

Mie ayam Oenpao  @18.182
Disajikan mie, potongan ayam, sayuran dan kaldu yang terpisah. Meski porsinya yang terlihat sedikit tapi mengenyangkan. Yang beda dari mie ayam yang biasa saya makan, mie di oenpao kecil kecil tapi banyak dan panjang loh. Rasanya setelah di campur dengan kaldunya berubah, menjadi lebih enak. Yang membuat saya enak mie di oenpao mie nya gak nempel nempel.



Hakau (3pcs) @16.346
Kulitnya yang berwarna putih kemerah merahan karena ada udang di dalamnya yang membuat selera makan meningkat. Ketika di gigit kenyal dari lapisan luar dimsum ini dan gurihnya udang menyatu di mulut dan hilang seketika sehingga kita jadi pengen lagi lagi dan lagi. hahahaha...




Swekiau (3pcs) @13.636
Swekiaunya enak banget beda ama yang di menteng, isinya lebih padat dan ada udang utuh tersembunyi di dalamnya. Berbeda dengan hakau tadi kali ini dimsum yang swekiau lapisan luarnya berwarna kuning keemasan, beda dengan dimsum swekiau yang saya makan di menteng. Isinya yang padat membuat satu porsi (3pcs) dimsum ini cukup untuk saya. 





Chinese Olong Tea (refiill) @10.000
Minuman ini bisa jadi pilan untuk yang buat nongkrong lama, hehehe karena bisa di refill.Untuk memesannya kita bisa pilih hangat atau dingin, bisa juga manis atau tawar. Tehnya beda dengan teh yang biasa kita minum wanginya berbeda dan rasa tehnya lebih pekat namun tidak pahit.





Teh Tarik Oenpao @13.636
Minuman ini pada dasarnya sama dengan teh susu. Minuman yang berasal dari negri jiran ini berbeda seperti yang saya rasakan teh nya lebih pekat dan paduan susunya pas. Rasanya yang tidak terlalu manis juga membuat kita tidak cepat eneg saat meminumnya.

Walau cenderung agak mahal, tapi gak ada salahnya untuk dicoba. Disini ada fasilitas free wifi juga loh. Bikin kita bisa nongkrong lama sambil internetan.
Kami ngerecommend buat dimsum dan Chinese Olong Tea :)
selamat mencoba.



OenPao Bintaro
Jl. Maleo XVI Kompleks Bintaro Jaya Sektor IX Blok JE-5/43
Telepon : 021-7450765

Senin, 28 Mei 2012

Mbah Jingkrak (revisit)

Kami sudah pernah ketempat ini beberapa waktu lalu. Dan sekarang, untuk makan siang kami tertarik untuk mencoba manunya yanng lain. Kami datang memang sudah setelah jam makan siang berakhir, memang di Mbah Jingkrak ini selalu ramai dikunjungi di kala jam makan siang. Setelah sampai dan memilih menu makanan yang disediakan namun sayanng ayam sambel ijo nya abis jadi harus dibikinin lagi deh ama dia, hehehe...
Senang sekali makanannya selalu baru. Kemudian berhubung harus menunggu karena makanannya dibuatkan kembali, kami melihat lihat disana dan disana ada Ice Cream yang benar benar membuat kami tertarik.


Es Nyonya Besar @7.000
 
langsung duduk manis menunggu pesanan kami datang, dan setelah datang dengan cepat kami melahap makan siang istimewa kami tersebut.




 Ayam Mawut @16.500
Kali ini ayam mawut, yaitu ayamyang di masak dengan bumbu sambel ijo khas Mbah Jingkrak, rasanya gak terlalu pedes rasa sama aroma dari sambel ijonya buat selera makan meningkat. Untuk yang gak suka pedas, sajian ini bisa jadi pilihan.



 Ayam Wewe @16.500

Tampilannya mirip sama special dish mereka "ayam rambut setan" tapi kali ini namanya ayam wewe, kalo tadi sambel ijo kali ini ayam yang dimasak dengan sambel merah. Rasanya tidak sepedas tampilannya yang melumuri ayam dengan sambel merahnya. Rasanya pedes pedes manis dengan potongan cabe dan bawang ada juga potongan daun bawang. Untuk yang gak suka terlalu pedas bisa memilih menu ini juga.



Lidah Setan @13.000

Tumis lidah pedas ini jadi salah satu kesukaan Mr. A kalo makan di mbah jingkrak. Rasa pedes manisnya membuat kita nagih untuk menyantapnya. Porsi dari satu piring Lidah setan ini juga cukup banyak dan harganya lebih murah daripada pilihan menu utama seperti ayam atau daging disana. Makan nasi ditemani Lidah setan ini saja rasanya sudah cukup mengenyangkan.


Sayur Oblok Oblok @7.000

Kali ini memilih sayur yang berbeda juga, isinya tumis daun singkong yang dimasak dengan udang kering dan bumbu special aLa Mbah Jingkrak. Membuat tumis daun singkong ini rasanya manis. Daun singkongnya juga gak over cook masi kress kress kalo dimakan. Selalu ada sensasi pedas di tempat makan ini, untuk kali ini pedes di sayur oblok oblok ini hanya sebagai pelengkap gak pedes kok.
Telur Dadar 
Kalau Mr. A punya sayur oblok oblok, saya punya telur dadar hehehe.. Disini makanan apapun yang kita pesan bakalan di hangatkan lagi jadi selalu hangat makanannya





Mbah Jingkrak
Jl. Panglima Polim XI No. 19A
Jakarta Selatan
Phone : (021) 7203772

Bakoel Cikini

Waktunya malam minggau bersama Mr. A dan kami lumayan bingung menentukan tempat ngobrol yang enak. Entah kenapa saya berpikiran mengajaknya ke daerah cikini. Disana memang banyak tempat makan dan tempat nongkrong yang enak. Akhirnya pilihan jatuh pada Bakoel Koffie, karena ini adalah salah satu tempat kesayang dari mama saya, makanya saya aja Mr. A untuk mencicipinya.
Sampai disana waktu kita buka pintunya aroma kopi yang nikmat langsung menyambut dan di tambah sapaan pelayan yang ramah. Sambil Mr. A memilih minuman saya tertarik melihat isi showcase disaana banyak cake yang menarik, tapi saya lebih tertarik mencoba makanan yang asin saja.
 Disana ada smoking areanya juga di bagian belakang dan atas kalo untuk yang gak ngerokok bisa di dalam.


Java Frost Mocha @37.000
Kesan pertama minuman ini datang ada "besaar sekali" dan ternyata ini memang salah satu special menu di tempat ini. Disajikan dengan whipped cream yang banyak dan berlimpah di tambah dengan coklat membuat kami tidak sabar mencicipi rasa kopinya. Pertama diminum, rasanya sebelum diaduk benar benar kopi sekali tapi rasa dari mochanya belum dapat tapi kalo sudah diaduk semua dan menjadi satu rasa mochanya perfecto ! Salah satu the best frost mocha yang pernah saya minum. Dan rasanya gak perlu di tambah gula lagi walaupun disediakan syrup gula karena rasa mochanya sudah sempurna.


 
 Ice Latte @30.000
 Karena saya termasuk penggila Latte, gak ada salahnya mencoba Ice Latte disini. Datang dengan tampilan menggiurkan diatasnya ada busa dari susu kedelai di tengahnya ada kopi dan susu, paling bawah hanya putih susu. Setelah saya aduk menjadi satu, Latte disini gak jauh beda dengan latte yang biasa saya minum rasa pahit dan susu segar menyatu membuat minuman ini memang tidak manis, tapi kalau yang tidak terlalu suka dengan rasa pahit bisa di tambah dengan simple syrup yang sudah disediakan.
Mozzarella Mushroom @18.000

Cemilan yang kami pesanpun datang, karena namanya ada mozzarellanya pasti si keju meleleh di dalamnya, dan terlihat isi dari makanan ini ada jamur, jagung dan potongan cabe besar. Urusan rasa, ketika dimakan bersamaan makanan ini seperti pizza yang dilipat kalo kata Mr. A. Makanan ini cukup mengenyangkan di padu dengan minuman kami. Banyak pilihan makanan yang lain sih disini, mungkin kalo kami datang ketempat ini lagi saya mencoba strawberry cheesecakenya yang menggoda saya dari dalam show case, hehehee...
Bakoel Koffie
Jl. Cikini Raya No.25
Jakarta Pusat
Phone : (021) 3193 6608

ada SBY di pasar moderen BSD

Berawal dari kita ke tbk. Puspita yang berada di kawasan pasar moderen BSD, karena kita dateng kesanannya juga udah sore tenda tenda makanan di halaman pasmod BSD mulai didirikan. Pandangan saya  tertuju pada salah satu tenda makan "bebek SBY" dan Mr. A mengatakan di tempat makan itu kata orang orang sate tulang dan bebeknya adalah menu favorit di tempat makan itu. Sayang sekali kami tidak sempat mencicipinya karena mas masnya belum beres masang tendanya, jadinya kami memutuskan untuk datang kembali besok.
Keesokan harinya kami datang kembali ke bebek SBY itu, tempatnya lumayan standar jajanan tenda ya. Tanpa babibu kami langsung duduk dan pelayannya langsung menghampiri kami dan memeberikan kertas dan buku menu untuk kami memiliih makan. Tak lama untuk menyajikan bebek penyet ijo, bebek bakar, sate kulit dan cah kangkung pesanan kami, mari kami jelaskan rasanya.





Bebek Goreng Penyet Sambel Ijo (M) @19.000

 Disajikan dengan kaldu, irisan timun dan yang bikin kaget ada dedak dari bebek goreng, baru kali ini loh saya nemuin makan bebek ada dedaknya sama kaya di Surabaya waktu kami makan nasi bebek disana. Rasanya keseluruhan enak, walaupun empuk tapi tektur daging dari bebek goreng ini gak ilang, rasa sambel ijo yang melumuri bebek itu pedes pedes manis jadi gak usah kawatir untung yang gak begitu suka makan pedas. 



Bebek Bakar  (M) @19.000

Penyajiannya hampir sama dengan bebek gorengnya hanya saja bebeknya untuk kali ini Mr. A maunya yang di bakar. Untuk tekturnya empuk banget tapi tekstur bebeknya gak ilang dan aroma bebek yang khas itu gak ilang nikmat banget. Bumbu bakar di bebek ini manis, tapi kalo dimakan kulitnya tetap kres kalo dimakan.
Oiya, disana ada sambel petis loh yang pedes banget itu, lumayan enak tapi gak seenak sambel petis di surabaya yang biasa kita makan.



Cah Kangkung Pedas @8.000

Cah kangkunya enak, matengnya pas gak over cook juga, tapi sayang mati di rasa, namanya cah kangkung pedes tapi sama sekali gak peda. Porsi dari cah kangkung ini cukup banyak bisa berdua bahkan bertiga.



Sate Kulit @25.000

Sate kulit ini adalah salah satu kesukaan saya, walaupun katanya disini recommendnya sate tulang saya lebih tergiur dengan sate kulit. Disajikan 10 tusuk sate kulit (bisa pesen setengah juga loh) dan bumbu kacang lengkap dengan sambal ijo. Rasa dari sate kulitnya benar benar enak gak terlalu kenyal juga terus kulitnya masih gurih gitu dan menyenangkan lagi gak ada gosongnya walaupun dibakar. hahaha...  Dengan porsi yang sebanyak ini ituk satu porsi sate kulit ini bisa di makan untuk dua sampai tiga orang karena mengenyangkan.






Bebek Goreng Suroboyo
Pasar Moderen Sektor 1.1 BSD
Phone : (021) 9964 2264

Sabtu, 26 Mei 2012

Raja Pecel di Ampera

Siang siang jalan sama Mr. A untuk mencari tempat makan siang, setelah bermodalkan browsing di tab kesayangan kita (selalu menemukan makanan baru) hehehee.. Berhubung kita lagi ada di daerah Kemang kita liat salah satu situs berita nge-recommend tempat makan di Jalan Ampera. Raja Pecel, katanya tempat makan siang yang enak dan harganya yang terjangkau, mungkin karena di daerah perkantoran dan sekolahan ya. Terletak di Jl. Ampera raya seberang SMA Sumbangsih. Parkir yang luas membuat kita lebih nyaman.
Masuk kedalamnya suasana yang biasa saja mencerminkan harganya yang juga biasa saja (ramah sama dompet). Karena kami datangnya telat (setelah jam makan siang) kami ketinggalan special dish dari Raja Pecel. Katanya disini paling terkenal iga penyet dan bebek penyet nya. Jadi kami memilih menu lain saja.







Nasi Pecel Ayam Komplit


Salah satu pesanan kami adalah Nasi Pecel Ayam Komplit, disajikan nasi, ayam lengkap dengan sayur pecel dan sambelnya. Rasa ayamnya gurih namun tetap empuk dan gak terlalu asin rasanya pas deh. Untuk rasa sayur pecelnya, kangkung, kacang panjang, bayam, toge dan irisan tahu nikmat dengan bumbu pecalnya dengan porsi yang pas. Sambelnya itu loh yang bikin makan di Raja Pecel itu sepcial, pedesnya mantep tapi selalu bikin nagih. Termasuk recommend untuk mesan ini di jam makan siang, hidangan lengkap dengan porsi yang pas di tambah dengan harga yang terjangkau dengan minuman disana.




Lele Saus Padang

Karena saya taunya hanya pecel lele dan pecel ayam, hehehe.. saya lebih tertarik nyobain lele karena sepertinya disajikan dengan beda. Lele yang disajikan dalam bentuk utuh dan di goreng tepung terlebih dahulu dan terakhir di siram sama sausnya. Rasnya, pertama di gigit krenyes krenyes gurih tapi di dalamnya tekstur lele'nya tatp lembut. Rasa saus padang nya, pedas manis gitu di tambah potongan potongan cabe yang kalo kegigit kaget kaget gitu hahaha..




Es Teh Manis



Raja Pecel
Jl. Ampera Raya No.17i (Depan SMU Sumbangsih & Snapy)
Telp: 021-7884620
Buka: 07.00 - 23.00
Delivery: 021-71106692



Kamis, 24 Mei 2012

nongkrong dadakan at Pizza e Birra

Lagi iseng iseng jalan di Gandaria City seperrtinya ada penampilan berbeda si salah satu sisi main street nya. Ternya tempat yang slalu di tutup dengan gambar gambar seperti comic itu sudah buka, namanya PIZZA e BIRRA. Langsung saya mengajak Mr. A untuk mampir untuk sekedar icip icip menu dan suasana di sana. Berhubung kami sudah makan malam dan hanya untuk nongkrong sambil ngobrol ngobrol kami memutuskan untuk memesan makanan yang ringan.



Pizza e Birra








Oreo Cheesecake @35.000
Ada dua pilihan yang small dan medium size, berhubung kita cuma berdua dan emang niatnya cuma ngobrol ngobrol aja jadilah kita memesan oreo cheesecake dengan ukuran small. Terdiri dari 4 slice oreo cheesecake dengan tampilan pizza tipis aLa Pizza e Birra dan di atasnya ada cream cheese dan remahan biskuit oreo yang di panggang bersamaan. Ketika baru sampai di meja kami cream cheesenya masih meleleh bikin gak sabar buat nyobain rasanya. Ketika disantap pizzanya yang renyah dan cream cheesenya yang melted menyatu di mulut namun masi ada krenyes krenyes remahan biskut oreo tadi.





Raspberry Lemonade @39.000
Karena di menu ada tulisan "Must Try" jadilah minuman ini jadi pilihan kita. Penampilan yang menarik dengan dua warna di gelas tersebut, merah dan tentunya beer dari pada panjang lebar penjelasan untuk rasanya. rasanya asam, cenderung pahit ada bulir bulir raspberry di atasnya, sedikit kecewa tetap saja rasa dari raspberry nya gak terlalu terasa dan tidak sesuai dengan tampilannya yang menyegarkan.






Coffee Latte @25.000
Datang dengan tampilan yang biasa saja, hanya ada tiga biji kopi yang membuatnya berbeda. Ukurannya yang tidak terlalu besar rasanya cukup untuk ukaran menikmati kopi. Kalau menurut saya salah satu coffe latte terbaik yang pernah saya rasakan, pahit dan aroma dari kopi yang disajian membuatnya sempurna. dengan es yang tidak terlalu banyak membuat rasanya gak rusak walaupun es tadi menjadi air.



Pizza e Birra
Jl. Sultan Iskandar Muda 28Arteri Pondok Indah
Kebayoran Lama Jakarta Selatan DKI Jakarta  12240






Our happy anniversay at Sushi Tei

Setelah galau memilih tempat untuk merayakan anniversay kami, apakah Nanny's Pavillon lagi sebagai salah satu tempat kesayangan kami ? Maka akhirnya setelah panjang lebar kami ngobrol tiba tiba saya kepikiran mengajaka ke Sushi Tei, karena saya tau Mr. A sangat suka Salmon Shasimi.
Setelah menunggu Mr. A datang karena kami janjian untuk ketemu di Gandaria City aja, dan saya tau untuk duduk di sofa yang di samping sushi bar pasti penuh di jam makan malam, makanya saya langsung duduk manis disana sambil menunggu kedatangannya. Setelah Mr. A sampai kami langsung meminta menu dan memilih menu menu kesayangan kami :)

 Pesanan kami datang..



Salmon salad gunkan dan Tuna salad gunkan @12.500

Rasanya enak sedikit creamy, karena kalo saya lebih senang ama sushi yang fusion atau lebih di kenal dengan sushi yang pembuatannya udh di padu dengan teknik masak lain. Isinya ada daging salmon atau tuna dan di campur dengan timun dan selada layaknya salad dan tak lupa juga mayo nya yang creammy membuat ketagihan.


Salmon Skin Spicy @29.000

Sushi yang isinya kulit ikan salmon yang di goreng sampai crispy terus ada timun jepang dengan mayo, spicy mungkin kareena di atasnya dikasi sambel kali ya.


Salmon Maki @15.000

Sushi standart sih ya tapi ini favorite kita juga selain murah porsinya banyak ada 6 slice hihihii.. dan tentunya salmon kesukannya Mr. A



Salmon Sashimi @38.000


Ini dia kesukaan Mr. A !  5 slice daging salmon segar, nyummi. Teksturnya lembut dan gimanaaaa gitu. heheehe.. Cuma Mr. A sih yang bisa jelasin betapa nikmatnya dia menyantap makanan kesukaannya itu. Katanya, Begitu potongan daging salmon itu masuk ke mulut, rasanya yang khas dan dagingnya yang tidak perlu susah payah menggigitnya langsung menyebar di seluruh rongga mulut.

Iced Peach Tea @15.000


Berhubung lagi anniversay, boleh dong ya kita minumnya bukan ocha di tempat makan sushi hehehe.. Rasanya manis manis asem gimana gitu, di tambah satu cheery merah membuat penampilan minuman ini menjadi lebih menarik dan membuat warna dari minuman tersebut lebih segar karena sentuhna merahnya.










Sushi Tei
Gandaria City
Main Street Upper Ground 22-23. 
Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah) 
Jakarta Selatan 12240





Senin, 14 Mei 2012

Pedesnya Bikin Jejingkrakkan !

Karena mencari tempat makan bermodalkan internet akhirnya kita nemuin yang namannya Warung Makan Mbah Jingkrak. Sampainya disana beneran ada patung Mbah mbah yang lagi jingkrak, hehehe...
Memasuki disana kita disambut dengan pelayan yang ramah dan ada welcome drinknya jamu selera makan gitu, kemudian pala pelayanan disana siap menuliskan pesanan apa saja yang kita mau. Makanan yang kita pesan dihangatkan terlebih dahulu kemudian di antar ke meja kita. Oiya, untuk smoking area ada di lantai atas ya..





Ayam Rambut Setan @ 16.500


Ayam yang dimasak dengan cabe, daun bawang, daun jeruk dan juga bumbu bumbu lainnya terasa nikmat namun syang ternyata pedasnya telat, beneran pedes banget rasanya saya mau bilang setaaaaaan ! pedes banget sumpah. Sebagai orang yang penyuka rasa pedas saya saja mengakui kalo ayam yang saya makan kali ini pedas mampus. Tapi bikin nagih karena rasa makanan yang berbumbu.


Lidah Setan @13.000

 Namanya aneh aneh ya, disini yang dimaksud adalah tumis lidah sapi yang pedas. Untuk lidahnya sekilas dimakan mirip ampela ayam setealah di kunyah empuk dan gak alot juga gak over cook, rasanya pedes manis tapi gak sepedas ayam rambut setan tadi.

Oseng Daun Paya @7000


Mengejutkan, saya kira pahit ternyata manis loh, tapi rasa pahit pahitnya daun paya nya gak ilang terus krenyes krenyes gitu hehehe..

Mendoan @5000 dan Bakwan Jagung @3.500


Mendoan : Seperti pada umunya rasa mensdoan tapi porsinya beda kali yah lebih besaaarrrr...
Bakwan jagung : Rasanya enak, jagunya juga banyak tapi sayang sepertinya kebanyakan tepung.
Tapi untuk keseluruhan enak buat teman makan nasi dan satu lauk buat lebih ngirit budget. hehehe..

Sambel Iblis @ 3000

 Rasanya sedikit mengecewakan saya kira sambelnya lebih pedas dari ayam rambut setan, ternyata pedasnya biasa aja. Tapi sambel iblis ini buat ketagihan loh pas banget buat cocolan mendoan dan bakwan jagung kita tadi.

Es Teh Manis @5000

Kalo saya sih bilangnya es teh para raja, soalnya ukuran es teh manisnya gede banget. Walaupun hanya sekedar es teh manis, kenapa tetep saya posting karena ukurannya yang gak biasa. hahaha... Mungkin disediakan sebesar itu untuk orang yang kepedasan kali ya..

Over all enak dan menyenangkan, untuk orang yang pengen menyantap cita rasa nusantara yang berbeda karena pedasnya kita anjurkan untuk datang kesini dan gak bakalan nyesel deh.. Harga makanannya juga standart makanya saya mnganjurkan untuk mencoba cita rasanya..
Harga belum termasuk PPn 10%




Mbah Jingkrak
Jl. Panglima Polim XI No. 19A
Jakarta Selatan
Phone : (021) 7203772